BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Pemanfaatan teknologi digital untuk pendidikan

Rabu, 30 Januari 2013

       Kalau boleh jujur, saya bangga dengan diri saya sendiri(sipenulisasli) karena saya berkecimpung dalam dunia blogger. Dan saya juga kagum dengan teman-teman blogger lainnya, dan juga anda tentunya yang sekarang sedang membaca tulisan ini, karena anda seorang blogge
r juga kan ?. Kenapa saya bangga dan kagum ?. Karena kami (saya dan semua teman-teman blogger lainnya), baik yang menyukai dunia tulis-menulis dan ingin sekedar berbagi informasi kepada pembaca mengenai segala informasi. Sejatinya sudah memanfaatkan dengan baik apa itu teknologi digital bagi diri kita masing-masing, dan memberikan manfaat bagi orang lain selaku pembaca blog. Terlebih lagi, pembaca tersebut mendapatkan inspirasi dan juga manfaat setelah membaca apa yang kami tulis di blog kami.
Tahukkah anda bahwa kami juga turut mencerdaskan individu-individu dengan segala informasi yang kami berikan kepada pembaca di blog kami. Mencerdaskan dalam artian memberi tambahan ilmu pengetahuan dari mereka yang tidak tahu sebelumnya, menjadi tahu dan mengerti setelah membaca tulisan di blog kami yang memuat semua informasi dari satu blog ke blog lainnya. Saya pun juga begitu, sama seperti pembaca lainnya. Yang tadinya saya tidak mengerti atau kurang memahami dalam suatu hal berita, pada akhirnya menjadi tahu dan mengerti dengan baik setelah membaca karya tulisan para blogger lainnya di blog mereka.
Nah, dengan itu sesungguhnya tanpa kita sadari kita sudah menjadi insan-insan yang bisa bermanfaat bagi kehidupan banyak orang melalui tulisan-tulisan yang kita bagikan di blog kita masing-masing. Semoga akan tetap seperti itu, berkarya dalam dunia tulis-menulis dan tak lelah dalam membagi pengetahuan kepada pembaca. Ya, ini adalah sekelumit penuturan bagaimana peran blogger dalam memanfaatkan teknologi digital secara tepat guna agar bisa bermanfaat bagi banyak orang yang membutuhkan berita informasi. Terlepas di sisi lain banyak juga website dari perusahaan media lainnya yang menayangkan berita-berita terkini, dan itu perlu diapresiasi yang tinggi karena juga turut mencerdaskan individu-individu bangsa dalam memenuhi berita informasi.
Secara garis besarnya, teknologi digital utamanya yang dimanfaatkan dalam memuat suatu informasi, berita, dan pengetahuan di sebuah website dan blog sangat membantu individu-individu di negara ini menjadi lebih terbuka pikirannya dan berwawasan luas. Karena hal itu adalah salah satu faktor yang dapat membuat negara ini menjadi negara maju, dan melepas status yang disandangnya sekarang yaitu negara berkembang. Karena dengan sumber daya manusia yang mumpuni dan keilmuannya yang tinggi, serta wawasannya yang luas, hal itu akan dapat mengangkat Indonesia kearah yang lebih baik lagi kedepannya. Semakin banyak orang pintar di Indonesia, semakin besar lah kesempatan negara ini untuk melangkah jauh di percaturan dunia dalam segala bidang, sehingga mampu bersaing dengan negara-negara maju lainnya. Seperti Amerika, China, Rusia, India, dan Jepang
Kebanyakkan orang tentunya sudah paham dan mengerti dengan baik apabila ditanya mengenai apa itu teknologi digital. Walaupun jawaban satu dengan yang lainnya berbeda-beda dalam mendefinisikan teknologi digital. Tetapi secara garis besarnya, teknologi digital adalah perubahan yang dahulunya prosesnya masih dilakukan secara manual dan melibatkan banyak orang. Namun dengan adanya teknologi digital, selain meminimalkan jumlah orang dalam prosesnya, juga membantu proses kerja menjadi lebih cepat, efektif dan efisien dalam hal waktu, tenaga, dan juga biaya.
Dahulu saat masih kuliah Strata 1, saya juga melakukan pemanfaatan teknologi digital dalam dunia pendidikan, utamanya bertujuan untuk pendekatan proses belajar-mengajar antara guru dengan muridnya. Dalam artian pendekatan disini adalah agar siswa/i sekolah dasar terutama yang masih kelas 2-4 SD tidak mengalami kejenuhan saat aktivitas belajar di kelas. Karena seperti yang kita ketahui bersama, dunia anak sejatinya adalah dunia bermain, dan kehidupan anak tidak bisa dilepaskan dari bermain bukan ?. Meskipun begitu, anak juga tetap harus belajar tentunya untuk masa depannya yang cerah kelak nantina. Nah, karena alasan itulah mengapa saya membuat sebuah mini game. Dimana tujuan mini game ini dibuat agar anak bisa mencerna dan memahami dengan mudah materi pembelajaran yang diberikan oleh gurunya. Kenapa anak akan mudah memahami ?. Karena mini game itu di desain agar terlihat menarik oleh si anak dari animasi-animasi bergerak di dalam mini game tersebut, dan pemilihan warna yang cerah agar si anak tidak bosan melihat game tersebut. Di dalam mini game tersebut juga dibuat screen capture mengenai pakaian adat tradisional seluruh provinisi di Indonesia. Jadi anak akan mengetahui pakaian adat provinsi Jakarta itu seperti ini, pakaian adat Jawa Tengah seperti itu, pakaian adat Jawa Timur bercorak seperti itu, dan lain sebagainya. Di dalam mini game tersebut juga memuat materi pembelajaran mengenai tata letak isi bumi, terutama planet-planet yang mengelilingi bumi. Lalu juga memuat materi pembelajaran mengenai klasifikasi hewan dan tempat habitat hewan tersebut berkembang biak. Dan kemudina mini game tersebut juga memuat tentang teori-teori yang menyerupai e-book dari kesemua materi pembelajaran yang telah disebutkan diatas. Dan kemudian juga memuat soal-soal pilihan berganda yang berjumlah 10 soal, dimana 1 soal bernilai 1. Jadi ketika si anak menjawab kesemua soal tersebut, maka si anak akan mendapatkan nilai 10. Tidak hanya satu jenis soal. Materi soal pun disesuaikan dengan materi pembelajaran yang ada di mini game tersebut. Karena materi pembelajaran ada 3, yaitu mengenai alam semesta, cirri-ciri hewan, dan pengetahuan sosial. Maka jenis soal pun ikut menggelembung jadi 3.
Dan yang tak kalah pentingnya adalah backsound atau latar belakang lagu yang digunakan untuk mengiringi mini game tersebut sengaja disisipkan lagu-lagu khas anak kecil. Contohnya seperti : bintang kecil, naik delman, aku seorang kapiten, kebunku, tik-tik bunyi hujan, pelangi-pelangi. Hal ini bertujuan agar anak mengenal dunianya yang sebenarnya, bukan dunia orang dewasa yang dimana anak-anak zaman sekarang lebih tahu dan hafal lagu-lagu dewasa. Serta juga disisipkan permainan hang man di dalam mini game tersebut. Dimana permainan ini mengasah otak anak untuk menebak huruf demi huruf dan akhirnya menjadi sebuah kata. Misalkan contoh soal seperti ini : ada 10 kolom yang harus diisi oleh si anak untuk menjadi sebuah kata. Kata ini berdasarkan materi pembelajaran yang ada di alam semesta, cirri-ciri hewan, dan pengetahuan sosial. Untuk menebak huruf demi huruf, si anak tinggal klik huruf yang diinginkannya yang tepat berada di bawah kolom isian. Anak diberikan kesempatan hingga 5 kali melakukan kesalahan dalam menebak kata, dan jika langkah ke-6 si anak salah dalam menebak kata maka secara otomatis jawabannya pun langsung muncul yang disertai dengan notifikasi pemberitahuan “Game Over” di layar. Lalu, untuk bisa memainkan lagi game hang man, maka tinggal klik “Play Again” di layar.
Berikut di bawah ini adalah sedikit bagian screen capture mini game yang dibuat oleh saya saat menyelesaikan skripsi saat masih kuliah di Strata 1 dulu :
 
Gambar 1. Materi pembelajaran alam semesta
Seperti yang dapat dilihat pada Gambar 1 diatas, kriteria BUMI dan TATA SURYA dapat di-klik oleh siswa/i. Kriteria BUMI ada 2 yaitu Struktur Bumi dan Fenomena Bumi. Sementara kriteria TATA SURYA antara lain Matahari, Bulan, Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, Satelit, Asteroid, Komet, dan Meteorid. Lalu setelah di-klik, maka link yang di klik akan meangarah ke tampilan layar yang berisikan materi sesuai dengan klik siswa tadi. Contoh : kita asumsikan siswa meng-klik link Struktur Bumi, maka tampilan layar yang berisikan teori mengenai Struktur Bumi akan terlihat seperti Gambar 2 dibawah ini :
 
Gambar 2. Fenomena struktur bumi
Jadi bisa dilihat sekilas bahwa mini game ini menyerupai text book, namun di digitalisasi menjadi game sederhana untuk menarik minat belajar siswa/i sekolah dasar, juga bertujuan untuk mempermudah pemahaman siswa/i dalam proses belajarnya. Sama halnya dengan materi pembelajaran lainnya seperti Ciri-ciri hewan dan Pengetahuan Sosial. Kedua materi pembelajaran itu juga berisikan text book sama seperi materi pembelajaran Alam semesta. Berikut dibawah ini tampilan layar materi pembelajaran Ciri-ciri hewan :
 
Gambar 3. Materi pembelajaran ciri-ciri atau klasifikasi hewan
Pada Gambar 3 ada kategori VERTEBRATA dan INVERTEBRATA yang masing-masing mempunyai sub kategori berupa link yang akan menampilkan tampilan layar selanjutnya. Kategori VERTEBRATA antara lain : Amfibi, Burung, Ikan, Reptilia, dan Mamalia. Sementara INVERTEBRATA antara lain : Protozoa, Porifera, Coelenterata, Vermes, Echinodermata, Moluskan, dan Anthropoda.
Sama dengan materi pembelajaran Alam Semesta diatas. Berikut ini jika diasumsikan siswa meng-klik sub kategori AMFIBI pada kategori VERTEBRATA yang dapat dilihat pada Gambar 4 berikut ini :
 
Gambar 4. Klasifikasi Hewan Vertebrata
Gambar 4 diatas berisikan teori pembelajaran mengenai Klasifikasi Hewan Vertebrata
 
Gambar 5. Ciri-ciri khusus dan perkembang-biakan pada hewan
Untuk Gambar 5 terdapat cukup banyak sub kategori yang bisa di klik oleh siswa. Kategori CIRI-CIRI KHUSUS PADA HEWAN yaitu : Ekolokasi pada kelelawar, Kaki berperekat pada cecak, kaki berselaput pada bebek, Punuk pada unta, Bulu lebat pada penguin dan rubah artik. Lalu kategori GENERATIF yaitu : Bertelur (Ovipar), Melahirkan (Vivipar), Bertelur dan Melahirkan (Ovovivipar).
 
Gambar 6. Tempat habitat hewan
Lalu untuk Gambar 6 terdapat delapan kotak yang dapat di-klik oleh siswa/i. Dimana kedelapan kotak tersebut adalah tempat habitat hewan. Sama dengan materi pembelajaran Alam Semesta diatas. Jika di-klik salah satu kotak tersebut, maka akan menampilkan layar selanjutnya. Kota-kotak tersebut antara lain terdiri dari Tempat Habitat Hewan di Rawa, Gurun, Artik, Antartika, Hutan Tropis, Hutan Sub Tropis, Tundra, Pegunungan.
 
Gambar 7. Materi pembelajaran pengetahuan sosial
Lalu untuk Gambar 7 adalah materi pembelajaran pengetahuan sosial yang berisikan kotak-kotak kecil berwarna merah dimana itu adalah letak provinsi suatu daerah di Indonesia. Dan jika di-klik maka akan tampil layar selanjutnya. Jika diasumsikan, siswa meng-klik kotak kecil merah yang letaknya di provinsi Jawa Timur, maka akan tampil layar selanjutnya seperti yang dapat dilihat pada Gambar 8 yang berisikan segala hal mengenai provinsi Jawa Timur. Untuk lebih detailnya, anda bisa lihat pada Gambar 8 dibawah ini :
 
Gambar 8. Identitas provinsi Jawa Timur dan pakaian adatnya
Pada Gambar 8 berikut diatas adalah identitas provinsi Jawa Timur yang meliputi kapan provinsi itu berdiri, jumlah penduduknya berapa, ibukotanya apa, pakaian adatnya apa, senjata tradisionalnya apa, dan lain sebagainya.
 
Gambar 9. Soal pilihan berganda pada mini game
Lalu masuk ke Gambar 9 adalah tampilan layar Soal pilihan berganda yang telah dijelaskan pada kalimat diatas. Nah, kotak-kotak persegi panjang berwarna merah yang berisi kategori Tata Surya, Hewan, dan Peta berisikan soal-soal yang diambil berdasarkan materi pembelajaran yang meliputi Alam Semesta, Ciri-ciri hewan, dan Pengetahuan Sosial. Sementara kotak merah yang satunya lagi dengan kategori Kunci Jawaban, sesuai dengan namanya terdiri dari jawaban-jawaban atas ketiga jenis soal tersebut.
 
Gambar 10. Mini game hang man (Foto : Dok. pribadi)
Dan kemudian untuk Gambar 10 adalah game hang man yang juga sudah dijelaskan diatas.
Kesimpulan :
Pemanfaatan Pusat Teknologi digital untuk Indonesia dan menjadikan negara Indonesia yang cerdas dan pintar sumber daya manusianya sejatinya bisa dilakukan oleh siapa saja, termasuk oleh blogger. Baik blogger yang tergabung dalam komunitas ataupun tidak. Contohnya seperti komunitas NGAWUR yang berpusat di Jawa Timur ataupun Blogger Nusantara, dan lain sebagainya. Apalagi pemanfaatan teknologi digital tersebut bisa merubah keadaan atau kondisi yang tadinya sudah cukup baik menjadi lebih baik lagi. Contohnya pemanfaatan teknologi digital untuk dunia pendidikan, dimana saya membuat sebuah mini game yang bertujuan agar anak tidak jenuh dalam belajar. Garis besarnya, belajar sambil bermain. Saya pikir ini lah yang sangat diinginkan oleh anak-anak. Dimana mereka bisa belajar penuh semangat sambil bermain mini game yang secara tidak langsung juga turut mengembangkan pola pikir mereka.
 Referensi :
http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=1350306808135435759#editor/target=post;postID=5431272654829320321

0 komentar:

Posting Komentar

Total Pageviews

Musicbox gaul gue syalala┌(˘⌣˘)ʃƪ(˘⌣˘)ʃ

Konata Izumi Dancing 2

Blogroll

contoh anak gaauul


tiktok gauuul sikasik

Cuteki

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts